UI Equestrian Toreh Prestasi dalam BHLC-JHLC
Kali ini, Unit Kegiatan Mahasiswa Berkuda Universitas Indonesia, UI Equestrian, berhasil menjadi Juara 3 dalam acara “BHLC-JHLC Show Jumping Training Competition.” Prestasi tersebut ditorehkan oleh Nisa Prika Biantama (Fakultas Kedokteran Gigi 2010) yang menjuarai kelas 30-50 cm untuk beginner rider. Pada kelas tersebut, Nisa dan kudanya, Ben Hur, dapat menempuh rintangan dalam waktu 62 detik. Ia berhasil melewati rintangan, clear round, tanpa angka kesalahan.
Kompetisi yang diadakan di Pegasus Stable, Sukabumi pada 22-23 September 2012 ini diadakan oleh BHLC (Bandung Horse Lovers Community) dan JHLC (Jabodetabek Horse Lovers Community). Komunitas tersebut terbentuk sekitar 6 bulan lalu, dimulai dari BHLC menyusul JHLC kemudian. Kompetisi tersebut diikuti 26 klub dari 3 provinsi yang ikut serta. Sebanyak 96 ekor kuda lolos seleksi dan ikut serta dari level rendah hingga 130 cm.
Olahraga berkuda memang belum begitu populer di Indonesia. Namun, salah satu visi dari UKM yang baru berdiri pada tahun 2010 ini adalah menghasilkan bibit-bibit penunggang kuda dengan kemampuan berkuda yang baik sehingga dapat lebih memasyarakatkan olahraga berkuda di lingkup UI. (MS)
- Login to post comments