FIK Siap Gelar Uji Publik Balon Dekan
Panitia Seleksi Calon Dekan (PSCD) Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (FIK UI) siap menggelar uji publik bakal calon dekan. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian tahapan pemilihan dekan di FIK. Uji publik diikuti oleh enam bakal calon dekan yang lolos verifikasi administrasi. Mereka adalah Dr. Enie Novieastari, S.Kp., M.S.N., Dra. Junaiti Sahar, S.Kp., M.App.Sc., Ph.D., Yeni Rustina, S.Kp., M.App.Sc., Ph.D., Agung Waluyo, S.Kp., M.Sc., Ph.D., Dr. Debie Dahlia, S.Kp., M.H.S.M, dan Suriadi, M.S.N., A.W.C.S, C.Hb., Ph.D.
Uji publik dilaksanakan pada 5 Desember 2013 mulai pukul 09.00 WIB di Ruang K-C.303-302, Rumpun Ilmu Kesehatan UI. Uji publik tersebut akan mengundang staf pengajar, mahasiswa, dan karyawan FIK UI. Selanjutnya, pada 10 Desember 2013, PSCD FIK menetapkan tiga nama calon dekan. Jadwal penyerahan ketiga berkas calon dekan kepada Rektor UI adalah 12 Desember 2013. (KHN)
- Login to post comments